Master Forex Ed Seykota, Fundamental Vs Teknikal

Didalam forex market ada dua analisis yang dapat digunakan, yaitu Analisa Teknikal dan Analisa Fundamental . Analisa Fundamental menjawab pertanyaan " how ? " atau bagaimana itu bisa terjadi, sedangkan analisa teknikal menjawab pertanyaan "when ?" atau kapan terjadinya.
Dari kacamata seorang trader analisa fundamental tentunya akan sangat terlambat dibandingkan dengan analisa teknikal, yang relatif lebih mudah memberikan informasi.
Dari kacamata seorang trader analisa fundamental tentunya akan sangat terlambat dibandingkan dengan analisa teknikal, yang relatif lebih mudah memberikan informasi.
Ed Seykota adalah trader yang berpengaruh di wallstreet dan menjadi guru bagi trader-trader sukses dunia.
"Suatu malam, ketika makan malam dengan seorang fundamentalis, tanpa saya sengaja saya memukulkan pisau tajam di pinggir meja, dia melihat pisau berputar diudara, selanjutnya menancap tepat dipinggir sepatunya. "Mengapa kamu tidak memindahkan kakimu?" Saya berseru. "Saya sedang menunggu pisau itu kembali ke atas."
Apa yang dikatakan Ed Seykota adalah benar, biasanya trader fundamentalis seringkali terlambat merespon pergerakan harga, begitu dia masuk pasar karena berita-berita, maka yang terjadi adalah sebaliknya, yakni pasar sudah jenuh dan mungkin akan mengalami reversal dan ini yang banyak membuat orang-oang yang baru belajar forex menjadi frustasi, di buy malah turun di sell malah naik
Dalam dunia forex siapa yang bisa menyeimbangkan antara teknikal dan fundamental akan bertahan dan terus bertumbuh...